Pengukuran dan Survey Lokasi Objeck Pembangunan

14 Maret 2019 Jutex Berita Desa Dibaca 992 Kali

Ngajaran- Hari ini Pemerintah Desa Ngajaran sudah mulai melaksankan Proses Pembangunan, yaitu pada tahap Pelaksanaan Pembangunan, Pelaksanaan Pembangunan di mulai dari Proses Pengukuran dan Survey Lokasi yang nantinya akan menjadi Objek Bangunan 2019.

Pengukuran dan survey dimulai sejak pukul 9:00 Pagi, survey tersebut dilakukan Oleh TPK Desa di dampingi oleh Pelaksana Kegiatan, Kaur Perencanaan dan Beberapa Perangkat Desa Ngajaran.

Lokasi yang pertama di ukur dan di Survey adalah RT: 2 RW: 1, yang nantinya akan dilaksanakan Pembangunan jalan Paving, hasil pengukuran di dapat adalah panjang jalan 104 M, dan Lebar jalan 2,25 M. Lanjut Ke Lokasi kedua yaitu RT: 3 RW: 1, masih sama rencananya nanti akan dilakukan pavingisasi jalan sepanjang 267 Meter dengan Lebar 2,7 Meter, Lokasi Ketiga pembangunan Paving Jalan terletak di RT: 05 RW: 1 dengan Hasil Ukur 48 M x 2,7 Meter.

Beranjak dari RW : 1 menuju RW: 2 Ngajaran pukul 13:30 Tim pengukur Langsung mengukur Objek Bangunan usulan masyarakat yaitu Paving Jalan RT: 3 RW: 2, dari Hasil Ukur disana tim pengukur menentukan Ukuran yaitu 167 M x 2,5 Meter, berlanjut ke Punden Ngajaran, yang telah diusulkan oleh masyarakat untuk di Rehab, dari hasil survey dan pendapat masyarakat, demi efisiensi biaya Rumah Punden Tersebut lebih Baik Beli Jadi Rumah kayu Tanpa diding milik masyarakat sekitar.

Masih di RW: 2, tim Pengukur mengukur jalan Depan Rumah Pak Pit yang telah diusulkan masyarakat setempat untuk di perbaiki, pada Paket Bangunan ini ada beberapa kegiatan, diantaranya Talud 30 M, Gorong-gorong Plat 10 Meter dan 2,5 Meter serta makadam jalan denga Grosok sepanjang 90 Meter.

Pengukuran selesai pukul 15: 30, tim kembali dan menyusun RAB sesuai dengan ukuran yang didapat.

Silakan tulis komentar dalam formulir berikut ini (Gunakan bahasa yang santun)
Formulir Komentar (Komentar baru terbit setelah disetujui Admin)
CAPTCHA Image
Isikan kode di gambar